Arkeologi adalah suatu ilmu yang mempelajari tentang hasil kebudayaan manusia pada masa lalu. Dalam perkembangan selanjutnya dirumuskan bahwa arkeologi merupakan ilmu yang mempelajari kehidupan manusia pada masa lalu maupun modern yang menekankan pada hubungan semua benda-benda kebudayaannya dengan tingkah laku manusia pada keseluruhan waktu dan tempat. Secara garis besar tujuan arkeologi yaitu berusaha untuk mengungkapkan tingkah laku manusia masa lalu. Atas dasar itu terdapat sejumlah tujuan yang ingin dicapai dalam studi arkeologi, di antaranya: merekonstruksi sejarah kebudayaan merekonstruksi cara-cara hidup manusia merekonstruksi proses budaya Adapun sasaran untuk mencapai tujuan tersebut ialah semua tinggalan masa lalu sebagai objek studi ditinjau dari segi bentuk, fungsi maupun proses pembuatan, pemakaian, pembuangan dan daur ulang (pengubahan dan pemakaian kembali). Objek Arkeologi Objek arkeologi merupakan semua tinggalan masa lalu yang masih dapa...